FMIPA UNSRI Rayakan Dies Natalis ke-35 dengan Semangat Kolaborasi dan Inovasi
Indralaya, 30 Oktober 2024 – Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Sriwijaya (UNSRI) menggelar perayaan Dies Natalis ke-35 dengan meriah pada Rabu, 30 Oktober 2024. Acara ini mengusung tema “Peran Ilmu MIPA dalam Menyongsong Indonesia Emas”, sebagai wujud komitmen FMIPA UNSRI dalam menciptakan lingkungan akademik yang mendukung perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi secara berkelanjutan.
Acara dihadiri oleh segenap pimpinan universitas dan fakultas, para dosen, staf, serta mahasiswa dari berbagai jurusan di lingkungan FMIPA. Beberapa alumni yang telah berkiprah di berbagai bidang juga turut hadir dalam perayaan ini, memberikan warna dan mempererat jalinan kekeluargaan antara para lulusan FMIPA.
Dalam sambutannya, Dekan FMIPA UNSRI, Prof. Hermansyah, S.Si., M.Si., Ph.D., mengapresiasi perjalanan fakultas selama 35 tahun yang telah berhasil mencetak lulusan-lulusan berprestasi serta memberikan kontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan di Indonesia. “Dies Natalis ke-35 ini menjadi momen penting bagi kita semua untuk merenungkan perjalanan yang sudah ditempuh, sekaligus mempersiapkan langkah-langkah strategis untuk menghadapi tantangan di masa depan. Kolaborasi dan inovasi adalah kunci keberhasilan kita,” ujar Prof. Hermansyah dalam sambutannya.
Rangkaian acara Dies Natalis tahun ini dimeriahkan dengan berbagai kegiatan menarik dan edukatif. Di antaranya adalah seminar motivasi yang menghadirkan alumni pertama FMIPA, Bapak RM Teddy Aliudin, S.Si. , M.M. yang telah berkiprah di level nasional. Selain seminar, terdapat pula pengumuman pemenang lomba karya tulis nasional tingkat SMA dalam berbagai bidang seperti biologi, kimia, fisika, dan matematika. Tidak hanya itu, FMIPA juga mengadakan bazar yang diramaikan oleh mahasiwa wirausaha yang memamerkan dan menjual inovasi produknya. Sebagai bagian dari acara Dies Natalis ke-35 ini, FMIPA juga memberikan penghargaan kepada dosen purnabakti yang telah berdedikasi dalam memajukan fakultas, yaitu Bapak Drs. Agus Purwoko, M.Si, Ibu Dra. Ning Eliyati, M.Pd., Bapak Drs. Putra Bahtera Jaya Bangun, M.Si., dan Bapak (Alm) Dr. Zazili Hanafiah, M.Sc (diwakili keluarga). Penghargaan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada mereka yang telah menginspirasi dan berkontribusi dalam menciptakan suasana akademik yang positif.
Perayaan ini ditutup dengan acara ramah tamah yang penuh kehangatan, di mana para dosen, staf, dan mahasiswa saling berinteraksi, mengenang perjalanan fakultas, serta berbagi harapan dan cita-cita untuk masa depan FMIPA UNSRI.